Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2018

[REVIEW] Kedai Pizza NUNA Semarang

Gambar
pizza nuna juga memiliki varian pizza dengan topping jagung Pizza adalah makanan yang notabene berasal dari Italia. Pada awal kemunculannya di Italia hingga akhir periode 1800-an pizza adalah makanan para kaum miskin. Makanan ini biasa dijual di pinggir jalan oleh para pedagang kaki lima. Wah…sama sekali tidak menyangka kan kalau makanan yang pada umumnya berbentuk bundar ini adalah jajanan pinggir jalan? Namun seiring berjalannya waktu, para koki di sana mulai berkreasi dengan resep pizza yang lezat. Topping tambahan yang beraneka macam mulai dari tomat hingga keju menjadikan pizza mulai ‘naik kasta’ menjadi makanan restoran. Hingga saat ini akhirnya pizza dikenal hingga seluruh dunia. Luar biasa ya? Semarang pun tidak mau kalah untuk melebarkan sayap popularitas panganan Italia ini. Berbagai kedai pizza sudah bermunculan. Mulai dari yang berkonsep restoran besar hingga pedagang kecil-kecilan, semua ada. Pada momen ini saya akan mengulas tentang penjual pizza di daerah UNNES (Universi

Resep Cara Membuat Cheese Cake Halus dan Lembut

Cheese cake merupakan salah satu makanan sejenis kue bolu yang dicampur dengan keju. Namanya juga cheese cake, artinya kue keju. Nah kue ini menjadi favorit bagi kalangan anak muda hingga dewasa. Bahkan sejumlah para artis pun ikut meramaikan dunia wirausaha dengan menjual cheese cake. Akhir-akhir ini juga sering terdengar cheese cake lumer. Ya, cheese cake dengan keju yang meleleh atau lumer. Ini berbeda dengan bolu cheese cake. Kalau cheese cake lumer yaitu seperti cream keju dan biasanya dikombinasikan dengan oreo. Untuk resep dan cara membuat cheese cake lumer bisa Anda baca pada artikel Cara Membuat Cheese Cake Lumer . Untuk bisa mendapatkan cheese cake, biasanya ada di toko-toko kue dan roti. Cheese cake jarang ada di pasar tradisional, karena dari harganya mungkin kurang terjangkau. Nah daripada kita mengeluarkan uang yang tidak sedikit, ada baiknya kalau kita membuat cheese cake sendiri. Syukur-syukur nanti bisa dipromosikan dan dijual ke teman-teman atau saudara kita. Lumayan

Resep Cheese Cake Lumer + Coklat Oreo Meleleh di Lidah

Gambar
Cheese cake lumer, ini berbeda dengan cheese cake. Kalau cheese cake itu merupakan kue bolu yang bahannya dicampur dengan keju, sedangkan cheese cake lumer adalah jajanan yang terbuat dari keju juga tetapi seperti cream, bukan bolu. Jadi jangan sampai keliru ya antara cheese cake dengan cheese cake lumer. Cheese cake lumer sekarang lagi ngetrend, sampai-sampai ibu-ibu rumah tangga pada berlomba-lomba menjual cheese cake lumer dan mempromosikannya di media sosial seperti instagram dan facebook, lumayan buat tambah-tambah penghasilan. Rasanya memang enak dan memanjakan lidah, ditambah dengan coklat oreo, membuat semakin bertambah kelezatannya. Cheese cake lumer biasanya disimpan di lemari es atau kulkas, karena jika tidak berada di suhu dingin, bisa langsung lumer dan meleleh. Oleh karena itu perlu dimasukkan ke kulkas supaya agak beku. Dan dibiarkan meleleh ketika hendak dimakan. Harga cheese cake juga tergolong tidak murah, satu gelas kecil biasanya dijual mulai dari 15 ribuan hingga 2

Cara Membuat Tahu Bulat Kopong dan Crispy

Gambar
Tahu bulat sekarang menjadi jajanan yang sedang buming di setiap daerah, sampai-sampai ada lagu khusus yang berjudul tahu bulat. Tahu bulat sebenarnya ada sudah lama terutama di daerah jawa barat dan banten sudah cukup banyak yang menjualnya dari dulu. Namun karena ada sebuah lagu tentang tahu bulat, membuat tahu bulat semakin dikenal oleh masyarakat. Dan peluang usaha tahu bulat pun semakin besar. Sehingga banyak orang yang berlomba-lomba menjual tahu bulat karena melihat peluang tersebut. Bahkan ada juga beberapa yang membuat franchise atau waralaba dengan menjual tahu bulat. Tahu bulat terbuat dari bahan dasar tahu yang yang dibentuk menjadi bulat kemudian digoreng. Namun tahu bulat bukan sekedar tahu goreng biasa, tahu bulat isinya agak kopong dan kulit terasa kenyal. Rasanya juga gurih, kemudian dicampur dengan bumbu atau sambal bubuk yang pedas sehingga memanjakan lidah. Ciri khas penjual tahu bulat pada umumnya dijual menggunakan mobil pick up dengan suara speaker rekaman seseor

Resep Cara Membuat Martabak Mini + Toping Spesial

Gambar
Martabak mini itu seperti apa sih? Ada yang tahu martabak manis atau terang bulan? tentu hampir setiap orang sudah familiar dengan martabak manis atau terang bulan, nah kalau martabak mini itu sebenarnya martabak manis yang berbentuk kecil, oleh karena itu disebutnya martabak mini. Namun ada sedikit berbeda dengan martabak manis yaitu pada pemberian toping. Kalau martabak manis itu topingnya coklat, susu, kacang, dan keju. Sedangkan martabak manis mempunyai lebih banyak varian toping seperti coklat, susu, kacang, keju, selai strawberry, selai blue berry, meses coklat, meses warna-warni, dan ada juga yang memberi tambahan toping lainnya. Selain beda toping, karena martabak mini berbentuk lebih kecil tentu pada saat pembuatan menggunakan cetakan yang berbeda yaitu cetakan khusus martabak mini, yang ukurannya lebih kecil dari terang bulan. Harganya pun lebih murah karena ukurannya kecil, tetapi jarang-jarang ada orang yang membeli martabak mini hanya satu biji saja. Apalagi dengan toping

WANITA WAJIB CEK! Sudahkah 5 Nutrisi Ini Anda Cukupi?

Gambar
labu (oranye) adalah salah satu sumber magnesium yang baik Kebutuhan nutrisi setiap individu memang berbeda-beda satu sama lain. Ketika pada umumnya manusia memiliki kebutuhan akan nutrisi, vitamin, dan mineral yang hampir sama antara satu individu dengan yang lainnya, ternyata seorang wanita membutuhkan sesuatu yang agak berbeda. Hal tersebut terjadi karena tubuh wanita selalu berubah-ubah sepanjang fase hidupnya. Setiap fase kehidupan seorang wanita mulai dari masa kecil, remaja, dewasa, menjadi ibu, bahkan hingga masa menopause selalu diwarnai dengan perubahan-perubahan baik secara fisik ataupun hormonal yang tidak pernah berhenti. Hal ini tentunya berpengaruh juga pada kebutuhan nutrisi hariannya. Asupan nutrisi seorang wanita harus disesuaikan dengan setiap fase yang sedang dijalani. Pada tulisan berikut ini kita akan membahas nutrisi yang paling dibutuhkan oleh wanita secara umum. Inilah 10 nutrisi terbaik yang paling dibutuhkan oleh perempuan sepanjang hidupnya. Check them out!

Cara Membuat Kue Ulang Tahun + Cara Menghias Sederhana

Gambar
Bagi sebagian orang, tak lengkap rasanya jika merayakan hari ulang tahunnya tanpa adanya kue ulang tahun. Mulai dari anak-anak hingga dewasa pasti terasa bahagia jika di hari ulang tahunnya ada yang memberikan kue ulang tahun. Biasanya kue ulang tahun dilengkapi dengan lilin yang berbentuk angka sesuai umur yang berulang tahun. Kemudian lilin tersebut dinyalakan dan ditiup oleh seseorang yang berulang tahun, kemudian dilanjut dengan pemotongan kue lalu diserahkan kepada seseorang yang disayangi yaitu keluarga dan teman-temannya. Seperti itulah tradisi ulang tahun dari dahulu. Kue ulang tahun terbuat dari bahan dasar kue bolu. Jadi sebenarnya bagi yang sudah bisa membuat kue bolu, tinggal menghiasi saja dengan butter cream dan bahan pelengkap lain lalu jadilah kue ulang tahun. Untuk bisa menghias kue ulang tahun memang butuh kreativitas yang cukup tinggi, walaupun Anda sudah jago membuat kue, belum tentu jago menghias kue ulang tahun. Bagi yang belum bisa menghias kue ulang tahun karena

[REVIEW] Mi ABC Selera Pedas Rasa Sup Tomat Pedas

Gambar
cover mi abc Memakai huruf terdepan alfabet sebagai nama dagangnya membuat nama Mi ABC menjadi mudah tertanam dalam ingatan. Dari beberapa varian mie ABC hari ini saya akan mencicipi Mi ABC Rasa Sambal Tomat Pedas. Mie ABC kuah ini kira-kira akan seperti apa ya rasanya? Simak bareng-bareng yuk? Kita mulai dari perizinan ya. Perizinan izin edar mi abc rasa saus tomat pedas Mi ABC Rasa Sup Tomat Pedas telah memiliki izin edar dari Badan Pengawas Obat dan Makanan Republik Indonesia dengan nomor BPOM RI MD 231510032033. Selain izin dari BPOM RI, sertifikat halal dari Majelis Ulama Indonesia juga telah dikantonginya dengan nomor LPPOM 00090005900797. Tidak usah khawatir untuk mencoba mi ABC Rasa Sup Tomat Pedas ya guys. Produk ini telah memiliki izin edar serta sertifikat halal dari MUI. Keamanan dan kehalalannya sangat terjamin untuk semua kalangan. Komposisi Mi Terkadang tekstur mi instan merk satu dengan yang lain memiliki sensasi yang berbeda-beda di lidah. Hal ini bisa jadi disebabkan

Resep Cara Membuat Bakwan Jagung Manis dan Renyah

Gambar
Bakwan jagung banyak digemari oleh orang-orang sebagai cemilan, karena rasanya yang enak dan lezat. Selain untuk cemilan, bakwan jagung juga cocok untuk dijadikan lauk ketika kita makan, rasanya yang asin membuat pas di lidah ketika dipadukan dengan nasi. Cukup banyak juga penjual-penjual gorengan yang menjual bakwan jagung. Biasanya dijual pada malam hari, dan lebih enak disantap ketika masih hangat karena udara dingin di malam hari. Selain itu bakwan jagung juga termasuk makanan yang cukup mengenyangkan, jadi ketika malam hari dimana orang sudah terasa lapar lagi, bakwan jagung bisa berguna untuk mengganjal perut. Diberi nama bakwan jagung karena bahan-bahannya seperti bakwan biasa namun isinya menggunakan jagung. Kualitas jagung juga mempengaruhi rasa, oleh sebab itu usahakan memakai jagung yang rasanya manis. Bagi sebagian orang yang sudah bisa membuat bakwan, pasti mudah sekali untuk membuat bakwan jagung walaupun belum pernah membuat bakwan jagung. Karena untuk membuat bakwan jag

Resep Kue Lapis Warna-warni Halus dan Kenyal

Gambar
Kue lapis merupakan salah satu varian kue tradisional yang memiliki ciri khas lapisan warna-warni, oleh karena itu disebut dengan kue lapis. Kue lapis biasanya sering dijadikan sebagai salah satu isi snack ataupun hidangan pada acara-acara tertentu. Rasanya kenyal dan manis, sehingga banyak disukai oleh anak-anak hingga orang tua. Kue lapis biasanya dijual di toko-toko roti, atau di pasar tradisional pun biasanya ada yang menjual kue lapis, karena memang harganya cukup terjangkau. Kue lapis memiliki banyak varian warna, namun pada umumnya yang menjadi warna dasar yaitu warna putih. Kemudian dikombinasikan dengan berbagai warna yang lain seperti putih cokelat, putih merah, putih hijau, putih ungu, dan sebagainya. Namun tidak menyalahi juga apabila ingin memadukan warna tanpa warna putih. Ada juga yang mengkombinasikan dengan tiga warna misalnya merah putih hijau, dan sebagainya. Karena kombinasi warna juga dapat mempengaruhi daya tarik konsumen. Kalau dari rasa mungkin tak jauh beda, sa

Resep Garang Asem Ayam + Kuah Bening Seger

Gambar
Garang asem ayam, ada yang mengatakan bahwa makanan yang satu ini berasal dari daerah Solo Jawa Tengah. Walaupun banyak di restoran atau warung makan di luar daerah seperti Jawa Barat, Jakarta, Banten, juga sudah banyak yang menyediakan garang asem ayam. Garang asem ayam merupakan masakan olahan daging ayam yang direbus kemudian dicampur dengan kuah bening yang seger, dan mempunyai ciri khas dibungkus dengan daun pisang. Tetapi ada juga yang membuat garang asem dengan kuah santan. Rasanya sama-sama enak, namun ada beberapa orang yang lebih menyukai tanpa santan, yaitu dengan kuah bening yang seger. Garang asem akan lebih enak lagi jika menggunakan ayam kampung, karena jika menggunakan ayam boiler, dagingnya lebih lunak dan bisa hancur. Cara membuat garang asem cukup mudah, bagi yang belum tahu cara membuatnya jangan khawatir, kali ini kita akan bersama-sama membuat garang asem dengan kuah bening, apa saja bahan-bahannya dan bagaimana cara membuatnya? Langsung saja kita simak yang berik

Resep Cara Memasak Gulai Kambing + Bumbu Spesial

Gambar
Banyak yang menjadikan daging kambing sebagai makanan favoritnya, walaupun sebagian orang da yang menjadikan sebagai pantangan. Daging kambing memang memiliki kandungan kolesterol yang cukup tinggi oleh sebab itu banyak yang menghindarinya. Namun bagi yang belum terkena kolesterol, tidak masalah jika mengkonsumsi daging kambing, asal porsinya tidak berlebihan. Daging kambing bisa diolah menjadi berbagai macam olahan masakan seperti sate, nasi kebuli, gulai, sop kaki kambing, dan sebagainya. Daging kambing paling populer khususnya pada waktu hari raya idul adha, hampir setiap rumah mendapatkan jatah dari hasil qurban. Tidak sedikit yang ketika mendapat daging kambing pada saat hari raya idul adha bingung mau dimasak apa. Nah mulai sekarang tidak perlu bingung lagi, karena kali ini kita akan bersama-sama mempraktekkan cara memasak gulai kambing. Apalagi bahan-bahannya dan bagaimana cara membuat gulai kambing? Yuk langsung saja kita simak yang berikut ini. Bahan-bahan gulai kambing: 1/4 k

Cara Membuat Telur Dadar Spesial

Gambar
Siapa sih yang nggak kenal dengan telur dadar? semua orang pasti sudah terbiasa membuat telur dadar. Karena telur dadar adalah lauk yang paling simple cara pembuatannya dibanding dengan yang lainnya. Bahkan anak-anak pun banyak yang sudah bisa membuat telur dadar. Lalu mengapa kami membahas cara membuat telur dadar, sedangkan semua orang rata-rata sudah terbiasa membuat telur dadar. Telur dadar yang akan kita buat bukan telur dadar biasa, melainkan telur dadar spesial dengan campuran bahan-bahan yang menggoda selera. Dengan telur dadar ini, anak-anak pun menjadi tak bosan, tetapi bisa menjadi lauk favoritnya. Nah apa saja bahan-bahannya? yuk langsung saja kita siapkan bahan-bahannya dan praktekkan bersama-sama. Bahan-bahan: 1/4 tepung terigu 4 butir telur 4 batang daun bawang 2 batang sosis 5 sendok makan air Bumbu halus: 2 siung bawang putih 6 siung bawang merah 5 buah cabai rawit 2 butir kemiri 1/2 sendok teh terasi Garam secukupnya Cara membuat telur dadar spesial: Haluskan bawang p

Resep Cara Membuat Tahu Bacem Kecap Pedas

Gambar
Selain tempe, tahu merupakan makanan yang paling sering dikonsumsi sebagai lauk sehari-hari. Karena mengolah masakan tahu sangat sederhana dan harga tahu pun cukup murah sehingga dapat terjangkau oleh semua kalangan. Tahu juga mudah didapat, mulai dari pasar tradisional hingga supermarket, bahkan ada juga penjual tahu keliling. Nah kali ini kita akan bersama-sama mengolah masakan tahu menjadi tahu bacem. Caranya cukup mudah, apalagi yang sudah pernah membuat tempe bacem di resep cara membuat tempe bacem . Karena memang cara membuatnya sama dengan tempe bacem, hanya saja bahannya menggunakan tahu. Atau membuat keduanya secara bersamaan juga bisa, karena menggunakan bumbu yang sama. Sebelum kita melangkah ke proses cara membuat tahu bacem, sebaiknya perlu kita ketahui terlebih dahulu tentang tips memilih tahu yang baik. Karena tidak semua tahu itu baik lho, banyak tahu yang mengandung pengawet, formalin, dan obat kimia lainnya yang membahayakan bagi tubuh manusia. Oleh karena itu penting

Resep Cara Membuat Pancake Durian Lumer

Gambar
Pada saat musim durian seperti ini banyak kita jumpai penjual durian, ada yang di pasar sampai ada yang berjualan di pinggir jalan. Karena memang buah durian adalah buah musiman, jadi pada saat musim, yang menjual durian sangat banyak dan harganya pun lebih murah ketimbang pada saat tidak musim. Musim durian itu kisaran bulan November hingga Maret. Bahkan di daerah Kabupaten Pekalongan sudah menjadi tradisi tahunan yaitu pesta duren, yaitu para petani-petani durian pada berkumpul memamerkan duriannya dan menjual dengan harga yang murah dari harga biasanya. Buah durian tergolong cukup mahal harganya karena memang rasanya yang manis dan lezat, serta aroma yang menggoda. Sampai-sampai bau durian aja udah ngiler hawanya :D Karena rasa yang begitu enak, sehingga banyak orang yang berani membeli dengan harga tinggi sekalipun. Terkadang di mall atau supermarket ada yang menjual satu buah durian dengan harga 200-300 ribuan. Buah durian juga bisa diolah menjadi beberapa macam makanan dan minuma

Resep Cara Membuat Puding Coklat Susu Meleleh

Gambar
Ada yang belum mengenal puding? Puding merupakan agar-agar yang proses pembuatannya diberi bahan-bahan tambahan, sehingga hasilnya tidak seperti agar-agar biasa, melainkan lebih lembut dan lezat rasanya. Pada umumnya puding dijadikan sebagai makanan penutup pada acara-acara pesta atau yang lainnya. Puding juga sering dijadikan sebagai jajanan snack, karena memang banyak yang menyukainya mulai dari anak-anak, dewasa, hingga orang tua. Di samping rasanya yang manis dan kenyal, puding juga memiliki berbagai macam sajian rasa. Ada rasa strawberry, vanilla, coklat, ada jua puding jagung, dan sebagainya. Namun yang sering menjadi favorit yaitu cokelat. Nah kali ini kita akan membuat puding yang bukan sekedar puding, tetapi dipadukan dengan saus fla susu vanilla di dalamnya. Sehingga menjadi puding yang tengahnya terdapat fla susu yang lumer dan meleleh di mulut ketika digigit. hmmm nggak kebayang kan enaknya menikmati lelehan fla di dalam puding coklat. Bagaimana cara membuatnya? Mari kita s

7 Makanan Anti Penuaan Untuk Kulit Anda, Nomor 4 dan 6 Kontroversial

Gambar
awet muda dengan makanan Setiap orang menginginkan kulit yang halus dan juga cerah. Berbagai jalan akan mereka tempuh demi mencapai keinginan tersebut. Tahukah Anda? Dengan memperhatikan apa yang Anda makan, Anda dapat meraih tujuan itu dengan lebih cepat. Memang tidak ada makanan ajaib yang bisa seketika mengusir kerutan di wajah Anda, akan tetapi dengan ini kesempatan untuk membuat kulit awet muda berada di tangan Anda. Pergilah untuk membeli makanan yang dipenuhi oleh berbagai nutrisi secara alami semisal buah, sayur, gandum utuh, kacang, ikan, dan juga berbagai jenis protein nabati lainnya. Gantilah menu harian Anda dengan berbagai pilihan menu tersebut. Lakukan variasi dalam menyiapkan makanan sehari-hari maka Anda akan mendapatkan semua vitamin dan mineral yang Anda butuhkan. Meskipun makanan adalah hal yang sangat penting untuk diperhatikan dalam mengatasi penuaan, jangan hanya terfokus pada piring saji Anda. Lakukan juga olahraga, tidur, dan juga melindungi diri dari sinar mata