Resep Rahasia Cara Membuat Es Krim Walls dan Campina

Resep Rahasia Cara Membuat Es Krim Walls dan Campina - Hallo sahabat Resep Masakan Dunia Terlengkap, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Resep Rahasia Cara Membuat Es Krim Walls dan Campina, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Resep Minuman, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Resep Rahasia Cara Membuat Es Krim Walls dan Campina
link : Resep Rahasia Cara Membuat Es Krim Walls dan Campina

Baca juga


Resep Rahasia Cara Membuat Es Krim Walls dan Campina


Es krim merupakan sebuah makanan beku yang terbuat dari bahan baku susu. Es krim tidak hanya digemari oleh anak-anak saja, tetapi orang dewasa pun banyak yang menyukainya. Membuat es krim sebetulnya tidaklah sulit. Tetapi belum tentu semua orang bisa membuatnya.

Pada dasarnya es krim dibagi menjadi 2, yaitu soft es krim dan hard es krim. Apa perbedaan soft es krim dengan hard es krim? Soft es krim yaitu es krim yang lembut dan halus, biasanya ditaruh di atas cone (kerupuk es krim) menggunakan alat mesin soft es krim. Sedangkan hard es krim biasanya menggunakan scope.
Hard es krim juga banyak yang ditaruh di atas cone. Namun kebanyakan kalau hard es krim disajikan pada mangkok atau gelas es krim kemudian ditambakan dengan berbagai macam toping seperi oreo, wafer, permen coklat, dan sebagainya.
Di sini kita akan belajar membuat hard es krim yang setara dengan walls dan campina. Baiklah langsung saja kita praktekkan cara membuat es krim yang enak, lembut, mudah dan simpel.

Bahan untuk membuat es krim:
  • 85 gram Bubuk Es Krim merk apa saja (saya biasanya menggunakan pondan atau haan)
  • 150 ml Susu UHT merk apa saja, dinginkan dahulu di lemari es
  • Chocochip secukupnya

Cara Membuat:
  1. Masukkan susu UHT ke baskom
  2. Masukkan bubuk es krim ke baskom
  3. Mixer selama 10 menit hingga adonan mengembang
  4. Masukkan adonan tersebut ke dalam freezer selama 4 jam
  5. Ambil adonan tersebut dari freezer, lalu mixer lagi selama 10 menit
  6. Tuangkan adonan es krim ke dalam cetakan
  7. Taburkan chocochips ke dalam adonan
  8. Masukkan kembali ke freezer selama 8 jam
Itulah cara membuat es krim yang paling simpel, yaitu dengan menggunakan bubuk es krim instant. Nah yang selanjutnya yaitu langkah langkah membuat es krim dari awal alias tanpa bubuk es krim instant. Apa saja bahan bahannya dan bagaimana cara membuatnya? Langsung saja kita simak yang berikut ini.


Bahan-bahan es krim coklat:
  • 2 butir telur ayam
  • 200 gram gula pasir
  • 500 ml susu cair, karena yang akan kita buat adalah es krim coklat maka gunakan susu cair rasa coklat
  • Vanilli bubuk secukupnya
  • Garam secukupnya

Cara Membuat Es Krim Coklat Rumahan:
  1. Pecahkan telur, kemudian pisahkan antara putih telur dengan kuning telur. Lalu masukkan ke dalam wadah yang berbeda
  2. Untuk wadah yang berisi kuning telur, masukkan gula pasir, kemudian kocok menggunakan mixer dengan kecepatan tinggi hingga mengembang dan berubah warna
  3. Untuk wadah yang berisi putih telur, campurkan dengan vanilli dan garam. Kocok dengan mixer juga hingga mengembang dan berubah warna
  4. Campurkan kedua bahan tersebut hingga menyatu dan tercampur rata
  5. Siapkan panci, masak campuran adonan tadi hingga mendidih.
  6. Sembari menunggu adonan mendidih, masukkan susu coklat cair ke dalam panci tersebut. Aduk hingga tercampur rata
  7. Setelah adonan mendidih, angkat lalu dinginkan. Sekarang adonan es krim sudah siap.
  8. Jika adonan es krim sudah cukup dingin, tuangkan pada wadah es krim kemudian ke dalam freezer kurang lebih 6-8 jam. Jika es krim sudah membeku, maka es krim sudah siap untuk dinikmati

    Begitulah cara membuat es krim rumahan tanpa menggunakan bubuk es krim instant. Caranya memang agak merepotkan jika dibandingkan dengan bubuk es krim. Tetapi memiliki kelebihan yaitu tanpa bahan pengawet. Jadi lebih menyehatkan karena terbuat dari bahan-bahan alami.

Demikian langkah langkah pembuatan es krim dengan bubuk es krim instant dan tanpa bubuk es krim instant. Sekarang Anda tinggal pilih mana yang lebih praktis dan lebih enak.
Untuk bubuk es krim instant cukup mudah untuk didapatkan, baik di supermarket maupun di minimarket. Sekarang juga semakin banyak produk produk bubuk es krim dengan berbagai macam merk. Tapi sebelum Anda membeli, pastikan terlebih dahulu es krim apa yang akan Anda buat, apakah soft es krim atau hard es krim. Karena pada bubuk es krim juga ada dua macam yaitu bubuk soft eskrim dan bubuk hard eskrim.
Selamat mencoba dan semoga berhasil, jangan lupa simak juga artikel tentang resep resep yang lainnya...


TAG:
resep es krim,resep es krim sederhana untuk dijual,resep es krim buah,resep es krim walls,resep es krim rumahan tanpa mixer,resep es krim lembut,resep es krim rumahan,resep es krim sederhana,resep es krim coklat,resep es krim pop ice,resep es krim durian,resep ice cream,resep ice cream lembut,resep ice cream walls,resep ice cream rumahan,resep ice cream sederhana,cara membuat es krim,cara membuat es krim sederhana,cara membuat es krim buah,cara membuat es krim coklat,cara membuat es krim rumahan,cara membuat es krim sederhana dan murah,cara membuat es krim walls,cara membuat es krim tradisional


Demikianlah Artikel Resep Rahasia Cara Membuat Es Krim Walls dan Campina

Sekianlah artikel Resep Rahasia Cara Membuat Es Krim Walls dan Campina kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Resep Rahasia Cara Membuat Es Krim Walls dan Campina dengan alamat link https://kumpulan-masakan-dunia.blogspot.com/2018/04/resep-rahasia-cara-membuat-es-krim.html

Komentar

Posting Komentar

Paling Populer

Resep Cara Membuat Chicken Steak ala Waroeng Steak

[TIPS] Menghilangkan Bau Prengus Pada Kikil

Resep Cara Membuat Sate Ayam Empuk + Sambal Kacang

Resep bumbu pengetan ikan bader ala Semua Resep Ibu

Resep Cara Membuat Ayam Penyet Empuk

Resep Sambal Pencok Kacang Panjang by @chichiwiranata

Resep Garang Asem Ayam + Kuah Bening Seger

Resep bakso goreng pedas by @deviirwantari

Resep Masakan Tumis Cumi Pete By @dewi.yuliana23