Resep bakso daging & tahu bumbu kacang | semua resep ibu

Resep bakso daging & tahu bumbu kacang | semua resep ibu - Hallo sahabat Resep Masakan Dunia Terlengkap, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Resep bakso daging & tahu bumbu kacang | semua resep ibu, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Aneka resep masakan, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Resep bakso daging & tahu bumbu kacang | semua resep ibu
link : Resep bakso daging & tahu bumbu kacang | semua resep ibu

Baca juga


Resep bakso daging & tahu bumbu kacang | semua resep ibu


Bakso daging & tahu bumbu kacang, kepikiran masak ini karena anak-anak suka banget dengan bumbu kacang dan kebetulan pas dapat kiriman dari mertua bakso daging, dari pada cuma di cocol sama saos tomat, saya masak saja dengan bumbu kacang.

Agar lebih rame rasanya saya tambahkan beberapa potong tahu, dan hasilnya Alhamdulillah anak-anak suka banget. Mungkin karena rasanya yang gurih dan manis, memang sengaja saya membikinnya dengan rasa manis, karena saya memasaknya khusus buat anak-anak saya. Langsung saja ya kita lihat resepnya.

Bakso daging & tahu bumbu kacang



 


Resep Bakso daging & tahu bumbu kacang
Bahan

25 buah bakso daging
3-4 potong tahu ukuran sedang
100 gram gula merah/gula jawa, sisir halus
2 lembar daun jeruk purut
500 ml air
Minyak untuk menggoreng secukupnya

Bumbu yang dihaluskan
100 gram kacang tanah
3 buah cabe merah besar
3 siung bawang merah
2 siung bawang putih
1/2 sendok makan gula pasir
Garam secukupnya, kurang lebil 1 sendok teh
Penyedap rasa secukupnya jika suka

Cara membuat

  • Goreng bakso kira-kira sampai permukaanya kering saja, sisihkan. 
  • Potong-potong tahu kira-kira dengan ukuran 1,5 x 1,5cm kemudian goreng, boleh sampai kering atau setengah kering (sesuai selera), sisihkan. 
  • Goreng kacang tanah sampai matang,sisihkan. 
  • Potong-potong cabe merah besar, bawang putih, bawang merah kemudian goreng dengan minyak goreng secukupnya (jangan terlalu banyak, kira-kira sampai semua bumbu tertutupi oleh munyak saja) sampai berbau harum. 
  • Setelah itu haluskan bumbu yang telah digoreng bersama dengan kacang tanah, (boleh menggunakan blender dengan menambahkan air secukupnya). 
  • Setelah kacang dan bumbu tercampur rata masukkan ke dalam wajan tambahkan air, gula merah/gula jawa, gula pasir, daun jeruk purut, bakso daging, tahu dan garam. Aduk perlahan sampai tercampur rata, masak sampai bumbu kacang mengental, tes rasa dan sajikan.


Ketika masakan di atas wajan Anda dapat menambahkan 2-3 sendok makan kecap manis jika suka. Sedikit tips dari saya, ketika menggoreng kacang tanah gunakan api sedang dan sering-seringlah mengaduk-aduk kacang ketika digoreng agar matang dengan merata, goreng kacang sampai bunyi meletup-letup (kecil)nya hilang dan tunggu beberapa saat (sambil terus diaduk) sampai berubah warna.

Anda dapat menambahkan sambal atau saos sambal agar terasa lebin pedas jika suka. Semoga bermanfaat, happy cooking.




Demikianlah Artikel Resep bakso daging & tahu bumbu kacang | semua resep ibu

Sekianlah artikel Resep bakso daging & tahu bumbu kacang | semua resep ibu kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Resep bakso daging & tahu bumbu kacang | semua resep ibu dengan alamat link https://kumpulan-masakan-dunia.blogspot.com/2016/09/resep-bakso-daging-tahu-bumbu-kacang.html

Komentar

Paling Populer

Resep Cara Membuat Chicken Steak ala Waroeng Steak

[TIPS] Menghilangkan Bau Prengus Pada Kikil

Resep Cara Membuat Sate Ayam Empuk + Sambal Kacang

Resep bumbu pengetan ikan bader ala Semua Resep Ibu

Resep Cara Membuat Ayam Penyet Empuk

Resep Sambal Pencok Kacang Panjang by @chichiwiranata

Resep Garang Asem Ayam + Kuah Bening Seger

Resep Rahasia Cara Membuat Es Krim Walls dan Campina

Resep bakso goreng pedas by @deviirwantari

Resep Masakan Tumis Cumi Pete By @dewi.yuliana23