Postingan

Bau Mulut Tidak Enak? Ini Dia 8 Makanan dan Minuman Yang Menjadi Biang Keladinya

Gambar
nafas yang bau busuk bisa disebabkan oleh makanan Bau mulut merupakan masalah penting untuk diselesaikan. Sejenak lupakan dulu bagaimana ekspresi takut teman Anda setiap kali melihat Anda mulai membuka mulut. Dengan mulut yang mengeluarkan aroma seperti kaus kaki basah seperti itu, lebih baik Anda lupakan percakapan akrab dengan teman Anda. Mengapa? Dengan mulut bau, tidak ada seorangpun yang ingin berlama-lama berdekatan dengan Anda. Berbicara tentang bau mulut, apakah hal ini disebabkan oleh kebersihan mulut yang kurang terjaga? Bisa jadi. Tidak dapat dipungkiri bahwa faktor kebersihan sangatlah penting untuk urusan mengusir bau mulut. Akan tetapi ada yang lebih patut untuk dicurigai sebagai biang kerok. Bisa jadi aroma tidak enak cenderung busuk yang keluar dari mulut Anda berasal dari makanan dan minuman yang Anda konsumsi setiap hari. Apa saja? Contohnya ada di bawah ini. #1 Bawang Merah dan Bawang Putih Dua serangkai ini mungkin tidak selalu dibutuhkan secara berdampingan dalam s

Yakin Masih Mau Sarapan Roti Setiap Hari Setelah Tahu Hal Ini???

Gambar
benarkah sarapan roti dengan susu atau kopi adalah hal yang baik untuk dilakukan setiap hari Makanan berbahan dasar tepung terigu ini masih sangat populer di seluruh belahan dunia bahkan hingga saat ini. Saking populernya, beberapa wilayah sampai memiliki roti khas ala daerah tersebut. Di Indonesia roti biasa dikonsumsi sebagai pengganti nasi. Orang biasa mengkonsumsinya untuk sarapan maupun pengganti makan siang. Di pagi hari banyak keluarga yang menyantap sarapan roti tawar ditemani selai aneka rasa. Tidak lupa minuman susu sebagai penutupnya. Selain itu orang Indonesia juga biasa makan roti sebagai camilan di kala perut mulai terasa lapar. Namun, tahukah Anda akan bahaya yang mengintai di balik kebiasaan makan roti setiap hari? Betul sekali. Makan roti setiap hari sangat berpotensi menimbulkan berbagai masalah kesehatan dengan berbagai alasan jangka panjang. Mungkin sebagian dari kita akan mengernyitkan dahi ketika mendengar statement ini. Namun berdasarkan berbagai penelitian dan j

13 Manfaat Buah Naga Untuk Kesehatan, Nomor 3 Penting!!!

Gambar
selain sehat buah naga segar juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan plus kecantikan Buah naga termasuk dalam kategori tanaman kaktus. Tanaman ini pada umumnya tumbuh subur di daerah Thailand, Vietnam, Filipina, Taiwan, dan juga Indonesia. Buah ini memiliki rasa yang lezat. Karena popularitasnya yang terus naik, saat ini buah naga juga telah hadir di Amerika Selatan. Di samping rasanya yang nikmat, buah naga juga menawarkan beragam manfaat bagi kesehatan. Buah naga memiliki kulit yang bertekstur mirip seperti daun. Warna daging buahnya berbeda-beda tergantung pada jenisnya. Buah naga hadir dalam 3 varian yaitu daging putih, daging kuning, dan daging merah. Dagingnya dipenuhi dengan semacam biji atau bulir berwarna hitam. Bulir-bulir hitam ini memiliki rasa yang manis jika digigit. Oh iya, dari ketia varietas buah naga tersebut, buah naga daging merah adalah yang paling memiliki banyak penggemar karena rasanya paling lezat diantara ketiganya. Bagaimana, Anda paling suka buah naga w

Daging Sapi Bumbu Kecap Sederhana dan Enak

Gambar
sapi bumbu kecap sederhana dan enak tanpa mecin Masih dalam nuansa hari raya qurban guys. Stok daging sapi masih ada beberapa potong di kulkas. Kemarin sudah masak sate, tapi sayang tidak sempat didokumentasikan. Hari ini masih dengan tema yang sama yaitu olahan berbahan dasar daging, khususnya daging sapi. Setelah memilah dan memilih dari berbagai resep yang ada, akhirnya saya putuskan untuk mengolah daging sapi tersebut menjadi masakan yang sederhana saja yaitu sapi bumbu kecap. Sapi dikecapin? Sederhana banget ya kedengarannya. Tapi tunggu dulu...setelah dipraktekkan resep ini ternyata enak juga guys. Sekedar informasi, resep ini saya kreasikan sendiri mengandalkan pengalaman di dapur dari kecil. Langsung saja kita mulai memasak daging sapi bumbu kecap pedas sederhana, cusss dimulai dari sekarang ! ^_^ Bahan Utama: Daging sapi segar kurang lebih 400 gram Bumbu Halus: Bawang putih 3 siung Jahe 2 ruas jari Ketumbar 1 sdm dihaluskan Bumbu Tumis: Bawang merah 8 siung Tomat 1 buah Daun j

Makan dan Minum Sambil Berbicara, Amankah???

Gambar
Kali ini temanya selingan ya guys, tapi tetap masih berhubungan dengan dunia makanan dan minuman. Tidak keluar dari topik pembahasan blog ini yaitu tentang makanan dan minuman dengan segala tetek bengeknya. Kali ini saya akan bahas soal hal berbahaya yang tidak boleh dilakukan bersamaan dengan aktivitas makan dan minum. Apakah itu? Yuk lanjut baca keterangannya di bawah ini. Bahaya makan dan minum sambil berbicara. Makan bersama teman atau keluarga memang sangat menyenangkan. Suasana yang hangat tersebut sering membuat kita terhanyut dalam canda tawa. Saling bergurau satu sama lain sambil sesekali menyantap hidangan yang tersanding di depan mata. Sekilas aktivitas ini terlihat seperti biasa saja. Namun tahukah Anda bahaya yang mengintai di balik kebiasaan makan dan minum sambil berbicara? Mungkin hanya sedikit dari kita yang memperhatikan hal ini. Makan dan Minum Aktivitas makan adalah sebuah aktivitas yang dimulai ketika kita mengunyah makanan dan diakhiri saat kita menelannya hingga

Wajib Tahu!!! Bahaya Tidur Setelah Makan, Dari Obesitas Hingga Kematian

Gambar
apakah tidur setelah makan aman untuk dilakukan Melakukan segala sesuatu pasti ada aturannya agar tidak berantakan atau menyebabkan masalah. Aturan tersebut juga berlaku untuk hal makan. Mungkin hanya segelintir orang yang menaruh perhatian pada hal apa yang boleh atau tidak boleh dilakukan setelah makan. Seperti yang terjadi di lingkungan terdekat saya, banyak sekali orang yang sering melakukan hal yang sebetulnya sangat berbahaya untuk dilakukan setelah makan. Hal seperti apakah itu? Sebelum melanjutkan pembahasan hari ini yang menyangkut hal terlarang untuk dilakukan setelah makan, izinkan saya bertanya terlebih dahulu. Hal-hal apa yang biasanya Anda lakukan setelah selesai menyantap makanan Anda? Apakah melakukan hobi menonton drama Korea, berjalan-jalan ringan, atau malah pergi ke pulau kapuk alias tidur pulas dengan perut kenyang? Apakah jawaban Anda ada di dalam pilihan? Fenomena Tidur Setelah Makan Ketika perut sudah terisi oleh makanan dan merasa kenyang, biasanya akan disusul